Login to make your Collection, Create Playlists and Favourite Songs

Login / Register
PERAN PEREMPUAN DALAM MELESTARIKAN BAHASA BALI
PERAN PEREMPUAN DALAM MELESTARIKAN BAHASA BALI

PERAN PEREMPUAN DALAM MELESTARIKAN BAHASA BALI

00:47:10
Report
Nenek : gek mai malu, jemak tiuke anggon metuasan. Suud nto ajake metanding.Cucu: apa nek? Apa kita mau berkelahi?Dialog antara nenek dan cucunya yang tidak nyambung menunjukkan betapa bahasa Bali sebagai bahasa ibu masyarakat Bali mulai tidak dimengerti. Dan generasi muda tidak lagi menjadi penuturnya. Bila penuturnya berkurang dan habis, maka bahasa Bali pun kedepan akan punah. Bagaimana cara mengembalikannya?Kiat-kiatnya disampaikan dalam siaran RRI pada Senin, 14 Agustus 2023 oleh I Gusti Ayu Andani Pertiwi, S.S., M.Si dari Bali Sruti dan Ni Putu Ayu Suaningsih, S.S dari BASABali Wiki.Dalam melestarikan bahasa Bali, perempuan memiliki peranan yang sangat penting. Mereka berperan sebagai penjaga, pengajar, dan pelaku utama dalam mempertahankan kekayaan budaya dan identitas masyarakat Bali melalui bahasa Bali.Sebagai ibu dan nenek, mereka memperkenalkan anak-anak dan cucu-cucu mereka kepada bahasa Bali, serta mengajarkan nilai-nilai budaya yang terkandung di dalamnya.Andani menegaskan bahwa bahasa Bali sebagai identitas masyarakat Bali juga berfungsi sebagai penyambung komunikasi antargenerasi.Dengan mempertahankan penggunaan bahasa Bali dalam interaksi antargenerasi, masyarakat Bali dapat membangun jembatan antara masa lalu dan masa depan, memastikan bahwa nilai-nilai budaya dan tradisi mereka terus hidup dan melestarikan bahasa Bali sebagai penyambung komunikasi yang berharga antara generasi muda dan tua.Ditambahkan oleh Ayus bahwa dalam hal mengajarkan bahasa Bali ke anak-anak, diperlukan pendekatan yang terencana dan kreatif. Dalam hal berkomunikasi misalnya, lebih sering mengajak anak berbicara dengan bahasa Bali. Dari terbiasa mendengar, lama-lama mereka akan bisa mempergunakan. Cara lainnya adalah melalui cerita atau dongeng.Ayus menutup dialog dengan sebuah pesan untuk masyarakat Bali,”Jangan malu menggunakan bahasa Bali. Kita memiliki peran penting untuk mengalirkan dan menghilirkan bahasa ibu kita yakni bahasa Bali. Kalau bukan kita yang menggunakan, mencintai, dan melestarikan bahasa Bali, lalu siapa lagi?”#balisruti#wikibasabali#rridenpasar#melestarikanbahasabali

PERAN PEREMPUAN DALAM MELESTARIKAN BAHASA BALI

View more comments
View All Notifications